Jumat, 13 Januari 2012

Kenetralan Wasit PT LI Kecewakan Pelatih Persid

Kualitas dan kenetralan wasit yang memimpin laga di kompetisi Divisi Utama versi PT Liga Indonesia mulai dipertanyakan dan dikeluhkan. Setelah pelatih Persekam Kabupaten Malang mengeluhkan kualitas wasit Divisi Utama versi PT Liga Indonesia, giliran pelatih Persid Jember Santoso Pribadi mengeluhkannya. "Kita waktu lawan Persepam berhasil menahan imbang 0-0 di babak pertama, walau wasit memihak tuan rumah. Babak kedua emosi mulai memuncak, karena ulah wasit yang terlalu memihak tuan rumah," keluh Santoso. Dalam laga tandang melawan Persepam di Madura, Kamis (12/1/2012), Persid tumbang 1-2 (0-0). Kekalahan ini adalah kekalahan pertama, setelah dua kali meraup poin sempurna dalam laga kandang. Seandainya wasit netral, Santoso optimistis, Persid meraih satu poin. Kini, Santoso menyiapkan anak-anak asuhnya untuk menghadapi tuan rumah Barito Putra Banjarmasin pekan depan. "Kami berusaha kuat agar jangan kalah. Meskipun Barito tim kuat, karena dua kali tandang di Papua menang terus," katanya. Sementara itu, Media Officer Persid, Kumbang Ari, tak mau mengomentari kepemimpinan wasit Sunarto dari Jawa Tengah. Namun ia mengeluhkan aksi-aksi trik Indriyanto Nugroho, mantan pemain Primavera yang memperkuat Persepam. "Kita keluhkan aksi-aksi Indriyanto yang sedikit-sedikit jatuh. Jadinya wasit terpancing memberi free kick (tendangan bebas)," katanya http://beritajatim.com/detailnews.php/5/Olahraga/2012-01-13/123769/Kenetralan_Wasit_PT_LI_Kecewakan_Pelatih_Persid

Tidak ada komentar:

Posting Komentar