"Pertandingan persahabatan ini merupakan ide Duta Besar RI untuk Aljazair, Ahmad Ni'am Salim, yang telah bertemu FAF (Federasi Sepak Bola Aljazair)," kata Ketua Umum PSSI Djohar Arifin.
Menurut dia, pertandingan uji coba ini bertujuan meningkatkan pengalaman masing-masing timnas termasuk untuk meraih angka dalam peringkat FIFA dan meningkatkan hubungan harmonis kedua negara.
"PSSI menyambut baik gagasan ini untuk meningkatkan pengalaman bermain dan kualitas tim kita. Timnas Aljazair sendiri peringkatnya di atas Indonesia yakni peringkat ke-36 FIFA," katanya.
Menurut Djohar, pihaknya akan segera membuat nota kerja sama dengan FAF untuk pertandingan ini dalam waktu dekat.
Sementara itu, Duta Besar RI untuk Aljazair, Ahmad Ni'am Salim, mengatakan telah bertemu dengan pengurus FAF. "Pertemuan ini mendapat sambutan positif dari pihak FAF. Pertandingan pertama akan dilaksanakan di Indonesia. Selanjutnya, Timnas Indonesia dapat bertandang ke Aljazair," katanya.
Ia mengatakan kemungkinan pertandingan uji coba akan digelar sebelum libur musim panas antara Juli hingga September 2012.
Selain melaksanakan uji coba, menurut dia, Aljazair juga menawarkan pembinaan pemain muda kepada Indonesia.
"Aljazair sendiri siap menerima pemain muda untuk berlatih di sana. Ada semacam beasiswa untuk pemain bola," katanya.
Tim Aljazair memiliki pengalaman tampil di Piala Dunia, yakni Piala Dunia 1982 di Spanyol, Piala Dunia 1986 di Meksiko serta di Piala Dunia 2010 Afrika Selatan. Pada Piala Afrika, Aljazair merebut gelar juara Piala Afrika 1990 di Aljazair.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar