Selasa, 01 November 2011

TONI APRILIANI NIAT MUNDUR DARI EXCO

Anggota Exco PSSI, Toni Apriliani terlihat sudah tdk betah & berniat mundur dari jabatannya bila kompetisi tanah air tak kunjung mengalami perbaikan. Toni mengaku kecewa krn Liga Indonesia musim kompetisi 2011-12 justru semakin semrawut. Liga Indonesia musim ini memang terancam terbagi 2.

Pasalnya PSSI ngotot menggelar Indonesia Premier League (IPL) yg sejatinya dihuni oleh 24 tim di bawah penge...lolaan PT Liga Prima Indonesia Sportindo (PT LPIS). Keputusan ini ditentang beberapa klub yg tergabung dlm kelompok 14. Mereka menuding PSSI telah melanggar amanah dari Kongres PSSI di Bali terkait peserta liga & pembagian saham perusahaan pengelola kompetisi musim ini.

Kelompok ini akhirnya sepakat utk bernaung di bawah PT Liga Indonesia. Setelah melakukan RUPS beberapa waktu lalu, klub-klub ini juga berniat utk kembali menggulirkan Liga Super Indonesia (ISL) mulai Desember mendatang. "Jika sampai akhir Desember tak ada perubaham & kompetisi tidak ada perbaikan, saya akan mengajukan surat pengunduran diri," kata Toni dlm perbincangan dgn wartawan di PSSI, Senayan, Senin, 31 Oktober 2011.

"Saya mengira lebih baik & dapat lebih bersuara di Pengprov PSSI Jawa Barat. Tapi (niat mundur) saya akan koordinasi terlebih dahulu kpd voter saya yg memilih & mengamanatkan jabatan ini kepada saya, bukan dgn Ketua Umum PSSI Djohar," beber Toni.

Toni menambahkan kompetisi ISL yg akan digelar oleh PT Liga Indonesia adalah Liga yg sah. Bukan seperti kompetisi Liga Primer Indonesia (LPI) yg sempat dianggap sebagai breakaway league oleh FIFA awal 2011 lalu. "14 Klub ini bukan klub palsu & yg diada-adakan. Mereka masih anggota resmi PSSI & mereka ikut kompetisi tahun lalu. Mereka punya eksistensi, jadi mereka harus dihargai," kata Toni. "PT Liga Indonesia mau dibawa kemana pun (diperdebatkan) tetap sah. Karena itu diputuskan di Kongres terakhir PSSI, yaitu Kongres di Bali," beber Toni.

Lantas, apakah kompetisi ISL akan dapat berjalan?

"Logikanya begini saja, dahulu LPI tdk disetujui PSSI aja bisa berjalan. Apalagi sekarang, klub ISL yg merupakan anggota PSSI & sudah eksistensi. Saya sebagai Wakil Ketua Kompetisi akan memberikan izin, sedangkan IPL justru tdk sah lantaran belum ada pemutihan resmi lewat Kongres PSSI terhadap klub Persema Malang, PSM Makassar maupun Persibo Bojonegoro yg dicoret oleh PSSI krn membelot ke Liga Liar (Breakaway League) LPI. Justru waktu itu LPI sendiri ditetapkan FIFA sebagai Breakaway League (Liga Liar)" pungkas Toni.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar