Rabu, 18 Januari 2012

indonesia Super League PSAP Ditahan Imbang Persiwa

PSAP Sigli gagal memetik poin penuh setelah bermain tanpa gol melawan Persiwa Wamena pada pertandingan lanjutan Indonesian Super League (ISL) di Stadion Kuta Asan, Sigli, Kabupaten Pidie, Rabu.

Kedua kesebelasan bermain alot menjurus keras. Walau terjadi banyak pelanggaran, namun masih dalam batas sportivitas.

Bermain di hadapan ribuan pendukung tuan rumah, pemain Persiwa mampu menekan pertahanan PSAP.

J Arey di lini depan Persiwa sempat membuat kiper PSAP Fakhrurrazi jatuh bangun menyelamatkan gawangnya.

Tidak ingin dipecundangi di kandang sendiri, pemain PSAP mencoba melepaskan diri dari tekanan lawan. Diperkuat pemain asal Korea Selatan Wook Jin You, PSAP mampu menciptakan sejumlah peluang gol.

Tendangan Wook Jin You di pertengahan babak pertama melebar beberapa meter dari tiang gawang Persiwa. Begitu peluang yang didapat Sayuti, tendangannya ditepis dengan baik oleh OK Jhon, pemain belakang Persiwa. Skor imbang 0-0 bertahan hingga turun minum.

Di babak kedua, kedua kesebelasan meningkatkan tempo permainan bahkan sedikit keras. Sejumlah pelanggaran dan benturan antarpemain kerap terjadi.

Akibatnya, penjaga gawang PSAP Fakhrurrazi terpaksa digantikan Masykur setelah tangannya cedera akibat berbenturan dengan seorang pemain tengah Persiwa.

Di menit akhir babak kedua, PSAP nyaris memenangkan pertandingan setelah terjadi kemelut di depan gawang Persiwa. Tendangan Wook Jin You mampu ditepis Galih Firmansyah, kiper Persiwa, sehingga bola melambung ke kotak penalti.

Sekou Camara, pemain asing PSAP yang dimainkan di babak kedua menyambut bola tersebut dengan baik dan menendangnya ke arah gawang. Namun, Yesaya Desnam, pemain belakang Persiwa yang berdiri di bawah mistar menahan tendangan tersebut dan membuangnya keluar lapangan.

Skor imbang tanpa gol tersebut bertahan hingga wasit Suharto meniup peluit panjang. Pada pertandingan itu, wasit memberikan kartu kuning kepada Yesaya Desnam dari Persiwa.

Pelatih Persiwa, Oliviero Gomes, mengaku kecewa atas hasil yang diraih anak asuhnya karena target tiga angka bertandang ke kandang PSAP gagal diperoleh.

"Tentu saya kecewa. Kami kemari dengan tekad memenangkan pertandingan. Namun begitu, saya juga bersyukur gawang Galih tidak kebobolan," katanya.

Sementara, Manajer PSAP, Nazaruddin, mengatakan, para pemain telah berusaha maksimal memenangkan pertandingan. Namun begitu, ia meminta pemain PSAP dapat memenangkan pertandingan di laga berikutnya.

"Saya juga bangga kepada para pemain karena mampu mempertahankan gawang agar tidak kebobolan. Saya juga minta maaf kepada pendukung PSAP karena tidak mampu memenangkan pertandingan," ungkap dia. (antara)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar