Kamis, 19 Januari 2012

MARCIO SOUZA : " KAMI BUKTIKAN AREMA TIM BESAR "

Menggelontor Gawang Deltras Sidoarjo dengan Hatrrick, El Jugador Singo Edan, Marcio Souza mengaku senang bisa membawa 1 poin atas tim tuan Rumah Deltras Sidoarjo

Datang sebagai Mantan Pemain, pemain Mualaf yang memiliki nama Islam " Ahmad Marcio " ini akhirnya membuktikan kualitasnya di Stadion Gelora Delta Sidoarjo kemarin

" Biar semua orang tahu bahwa Arema ini Tim Besar dan semangatnya belum habis, kami bisa buktikan itu dalam pertandingan kali ini. " ujar Marcio usai Pertandingan

Pemain yang punya Free Kick mematikan ini menambahkan, jika 3 Gol nya kemarin, Didekasikannya untuk Aremania yang telah mendukung tim saat berlaga

" 3 Gol ini aku persembahkan untuk Aremania yang aku lihat menggotong gotong Bass Drum penuh semangat menyebrang jalan ketika Bus kami memasuki Stadion " Ungkap Marcio yang kemarin mencetak Hattrick ini

Lebih Jauh, Marcio berharap saat melakoni Laga Kandang menghadapi PSMS Medan nanti (22/1) dia dan tim bisa menang untuk kali pertama (/Theo/AFP)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar