Selasa, 17 Januari 2012

FIFA pun MENGAKUI KONGRES BALI, cuma Jenggala Biadab yg tidak mengakuinya

Nah Loh FIFA mengakui Kongres Bali, berarti yg Bener siapa ? KPSI yg sesuai Statuta dan Kongres Bali ATAU PSSI yg berpatokan instruksi Jenggala?

"Namun kami meminta Anda melihat Statuta PSSI artikel 29 (1), yang berisikan agar PSSI harus menggelar kongres biasa tahunan. Sesuai dengan data yang kami miliki, kongres biasa tahunan terakhir digelar pada 22 Januari 2011 di Bali, sudah hampir satu tahun.”
===================

FIFA dan konfederasi sepakbola Asia (AFC) enggan mengomentari hasil verifikasi PSSI terhadap klub anggota yang menuntut digelarnya kongres luar biasa (KLB).

Dalam surat yang ditujukan kepada sekjen PSSI tertanggal 13 Januari 2012, dan ditandatangani sejken FIFA Jerome Valcke dan sekjen AFC Alex Soosay itu, FIFA dan AFC sudah menerima surat tentang hasil verifikasi.
Jangan Lewatkan

“FIFA dan AFC telah menerima surat adanya permintaan menggelar kongres luar biasa yang diajukan lebih dari 2/3 anggota PSSI. FIFA dan AFC memahami dari laporan Anda yang diikuti dengan hasil proses verifikasi,” demikian pernyataan FIFA dan AFC.

“PSSI menyebutkan permintaan itu dilakukan 320 dari 588 anggota, jumlah yang kurang dari 2/3 anggota sesuai Statuta PSSI artikel 31 (2) untuk menggelar kongres luar biasa. Kami ingin memberikan masukan berdasarkan informasi yang Anda berikan, FIFA dan AFC tidak dalam posisi untuk memberikan komentar mengenai validasi tuntutan.”

“Namun kami meminta Anda melihat Statuta PSSI artikel 29 (1), yang berisikan agar PSSI harus menggelar kongres biasa tahunan. Sesuai dengan data yang kami miliki, kongres biasa tahunan terakhir digelar pada 22 Januari 2011 di Bali, sudah hampir satu tahun.”

“Berkaca dari atas, dan permasalahan yang terjadi di persepakbolaan Indonesia, FIFA dan AFC secara tegas merekomendasikan PSSI untuk menggelar kongres biasa tahunan guna memenuhi statuta, serta mencari resolusi dari forum.”

“Kami juga mengingatkan Anda mengenai surat kami pada 21 Desember 2011, serta tambahan menggelar kongres biasa tahunan sebelum 20 Maret 2012 untuk menghindari ancaman sanksi dari komite asosiasi FIFA.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar