VIVAnews - Kongres Tahunan PSSI yang akan digelar oleh Komite Penyelamat Sepak Bola Indonesia (KPSI) batal digelar di Bandung. Menurut Ketua KPSI, Tony Apriliani, rapat ini akan digelar di Jakarta pada 21 Januari 2012.
Pemindahan ini semata karena masalah teknis dengan pertimbangan keramaian di Kota Bandung pada akhir pekan. Apalagi, menurut Tony, sekitar 1.000 anggota diperkirakan akan menghadiri Kongres ini.
"Rapat kelihatannya di Jakarta dengan pertimbangan di Bandung padat karena long weekend," kata Tony saat dihubungi VIVAnews, Selasa 17 Januari 2012. Tony menambahkan, akomodasi juga menjadi pertimbangan KPSI memindahkan Kongres ke Jakarta.
"Di Jakarta setidaknya kami memiliki tiga sampai empat opsi dengan ballroom yang luas. Kami masih mempertimbangkan hotel Arya Duta, Millenium, Sahid dan Borobudur," katanya.
"Semoga 1.000 anggota bisa hadir. Setelah tanggal 21 kami akan mengadakan acara dengan pengprov-pengprov," sambungnya.
Tony menambahkan bahwa pihaknya hanya menjalankan amanat dari pemilik suara yang telah melayangkan mosi tidak percaya kepada PSSI. Meski demikian, Tony tetap mengundang pengurus PSSI untuk menghadiri kongres ini untuk membuka jalan rekonsiliasi.
"Jadikan rapat ini sebagai sarana rekonsiliasi dengan pemilik suara dan klub. Jadi saya berharap mereka bisa hadir dan tidak mementingkan kelompoknya saja, Jenggala," tukasnya. (one)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar